webnovel

Mike The Spike

Tak disangka, timnas Australia pun juga memiliki seorang ace yang patut untuk diwaspadai. Mike the spike, julukan yang dibuat oleh rekan timnya karena melihat pora serangannya yang terkesan menusuk jantung pertahanan lawan secara diam-diam. Feeling Tsubasa pun benar, dan dia pun merasa termotivasi untuk berlaga karena telah mendapatkan lawan yang sepadan.

Coach Gamo yang menyadari kehadirannya, mulai memerintahkan Misugi, Sang jendral pertahanan Jepang untuk tidak menyediakan celah sedikit pun.

Pertandingan dimulai kembali, kali ini Tsubasa langsung memimpin penyerangan dengan cepat. Iya membentuk sebuah golden combination dengan Misaki, dan berhasil melewati 3 pemain tengah Australia. Bola pun berada di kaki Misaki, dan langsung diberikan kepada Aoda yang berada di sayap kiri.. Banana Pass!!!!!! CPLASHHH!! Ahhhhh, dipatahkan oleh Mike!! Jepang terkejut! Mike mulai berlari secepat kilat membelah lini tengah Jepang. Aoda dan Tsubasa mencoba untuk mentekel nya!! CPLASHHH!! Mike berhasil menghindarinya!!

Pergerakan kakinya pun begitu cepat, hingga Matsuyama tidak bisa mengimbanginya dengan baik. Disaat genting seperti ini, Mike mengoper bola kepada rekan setimnya yang berada di sayap kanan, Johnson. Johnson berlari menyusuri sayap kanan Jepang, Akhasi menempelnya dengan ketat!! SLASHHHH!! Johnson melakukan back flip!! Akhasi mati langkah, dan sayap kanan Jepang terbuka lebar!!

Petaka bagi Jepang, Ishizaki mencoba menghadang Johnson, namun tanpa disadari kembali.. Mike telah berada di jantung pertahanan Jepang!

Johnson pun mengoper bola secepat kilat! Cplashhhh!! Dipotong oleh Misugi!! Ahhhh, namun ia tidak bisa mempertahankan bola dengan baik!! Bola liar pun terlepas, dan Mike langsung menyambarnya dengan sliding shott!!!!

ZRAKKKK!!! GOALLL, skor berubah menjadi 1-2 untuk keunggulan Australia!

.

Kesalahan yang dilakukan Misugi pun membuat mentalnya down seketika. Semangat yang tadinya membara pun menjadi hilang, dan Coach Gamo pun khawatir akan kejadian tersebut. Tsubasa berusaha menenangkan Misugi, namun sudah terlambat..

Misugi berbicara kepada Ishizaki bahwa saat ini, status jendral pertahanan diserahkan kepadanya.

Pertandingan dimulai kembali!

Jepang mulai menyusun serangan secara perlahan, Aoda mendapatkan bola dari umpan yang diberikan Tsubasa. Ia tidak berlari menyusuri sisi kiri, namun langsung menusuk ke jantung pertahanan Australia! Pemain bertahan Australia terkejut setengah mati, mereka mulai menggempur Aoda dengan tekel beruntun! Zett zettt zettt!! Aoda berhasil melewati semua tekel dengan gerakan andalannya, Shadow Dribble!! Celaka bagi Australia, mereka hanya menyisakan 2 pemain bertahan di kotak penalty! Aoda mengumpan bola kepada Sorimachi! Sorimachi mulai memasuki kotak penalty!!

Spinning Shott!!! Bola melaju begitu kencang! Kiper Australia sudah bersiap diri, namun.. ahhhhh!!! Ternyata itu adalah sebuah tipuann, bola berputar di tanah lapang dan langsung memantul ke arah yang berlawanan!! Mushasi bersiap menyambar tendangan Sorimachi!! DUASHHH!!!!

Dihadang oleh Mike!!!

2 striker Jepang pun terkejut bukan main, bola liar terbang ke udara begitu tinggi, dan nampaknya akan jatuh ke kaki Tsubasa. Tsubasa bersiap untuk melakukan drive shot!!! Slashhhh!!! Disambar oleh Mike secepat kilat!!

PETAKA BAGI JEPANG!!

Mike menggiring bola layaknya hewan buas yang sedang haus gol, Misaki dan Aoda berusaha menghadangnya!! Ahhh, mereka berdua terpental!!!

Tidak ada pilihan lain bagi para defender Jepang selain maju, Matsuyama dan Misugi berusaha menghadang pergerakan Mike!! SLASHHH!! Mereka berdua terkejut, Mike menghilang seketika! Ishizaki bersama Akhasi yang berada di kotak penalty, terkejut setengah mati ketika menyadari, bahwa Mike sudah berada di belakang mereka!

Tidak ada ampun bagi Jepang! Mike bersiap untuk menembak tepat di hadapan Morisaki! Morisaki melompat tajam ke depan, berusaha untuk menyambar bola dengan tangannya!

ZLINGG!! Bola menghilang!! Dan secara tiba-tiba, Morisaki menyadari kalau kain yang ada di bahu kanan nya robek, dan melihat bola sedang berputar kencang di jala gawang yang dijaganya. GOALLL!! Skor berubah menjadi 1-3.

PRITT!! PRITT!! Peluit berbunyi, dan menandakan babak pertam telah usai. Para pemain Jepang pun masih terlihat shock, mereka tak menyangka bahwa pertahanan samurai biru dihancurkan oleh 1 pemain saja dalam kurun waktu 30 menit.

Mike berhasil mencetak hattrick dengan insting haus golnya, dan membuat mental para pemain Jepang hancur seketika.

Mau tau kelanjutan pertandingan di babak kedua? Simak terus yaa, jangan lupa untuk vote dan komen! Terimakasih, Gbu!

Next chapter