"Kak Jason, sebenernya ada apa sih? Kok tadi wajah kak Jason kusut banget?" tanya Riana memulai pembicaraan. Jason menarik nafas panjang dan menghembuskannya dengan sekali hembusan.
"Dua di antara kita harus siap jadi korban selanjutnya," jawab Jason tanpa ragu. Yang lain pun mengernyitkan kening, menandakan bahwa mereka tidak mengerti apa yang dibicarakan Jason.
"Maksudnya?" tanya Arfan.
"Dua orang diantara kita harus siap diserahkan ke sosok putih itu. Tadi gue sedikit ngobrol sama setan sialan itu. Kalau kalian pengen bebas, harus ada dua orang yang rela tubuhnya dimakan sama tuh setan," jelas Jason dengan penuh penekanan. Yang lain hanya menganga dan menahan nafas, mereka tak percaya apa yang dikatakan Jason.
"Seriusan kak? Ya ampun gue gak mau." Riana menutup mulutnya, ia sangat tidak mau jika tubuhnya menjadi korban.
"Aku juga gak mau," tolak Nala sembari menggeleng-gelengkan kepalanya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com