At 08.00 AM KST
Bahkan saat jam sudah menunjukkan pukul delapan pagi, pencarian terus berlanjut. Para polisi yang saat ini tengah memburu pelaku tidak pernah beristirahat dari semalam. Mereka harus menemukan pelaku sebelum pelaku berhasil kabur dan sangat sulit untuk menangkap kembali.
"Yoon Jae katanya sudah sadar dan berhasil melewati masa kritisnya." Kata Jung In yang mendapat pesan dari Hyuna
"Mau coba mengunjunginya dulu nggak sebelum kita ikut dalam pencarian?" Tanya Hee Bin
"Boleh. Ayo." Sahut Hyun Gi
Lalu mereka berangkat menuju rumah sakit tempat Yoon Jae dirawat. Ketika tiba dirumah sakit, mereka langsung berlari menuju kamar rawat Yoon Jae yang sudah diberitahu oleh Hyuna.
"Mana orangtuanya Yoon Jae?" Tanya Jung In ketika baru sampai
"Ibu bilang mereka saat ini sedang dalam perjalanan ke sini. Mungkin sebentar lagi sampai." Sahut Hyuna
Jung In mengangguk. Lalu dia berjalan mendekati Yoon Jae bersama yang lainnya.
"Bagaimana kabarmu?" Tanya Joon Oh
Support your favorite authors and translators in webnovel.com