Dengan mata menyipit, Cen Yue menarik tangan Tang Wulin. "Ikuti aku." Dia harus melihat sendiri tingkatan apa yang telah dicapai murid Mang Tian.
Yang disebut ruang pengujian sebenarnya hanyalah ruang tempa. Pada umumnya, ujian pandai besi harus dilakukan di ruangan seperti ini.
Begitu memasuki ruang pengujian, kegugupan Tang Wulin berkurang. Ruang tempa ini hampir sama dengan milik Mang Tian. Ini adalah pertama kalinya sejak tiba di kota yang asing Tang Wulin menemukan dirinya dalam lingkungan yang akrab.
Pengujinya adalah seorang wanita paruh baya yang jelas mengenal Cen Yue. "Grandmaster Cen Yue, ini adalah pertama kalinya anda membawa seseorang untuk mengikuti ujian secara langsung. Aku baru saja mendengar jika anak ini baru berusia sembilan tahun. Seandainya dia sedikit lebih muda, dia bisa bersaing dengan pemegang rekor sebelumnya."
Cen Yue berkata, "Kita boleh bicara setelah ujian selesai."
Penguji itu mengangguk dan melihat Tang Wulin. "Ada lima belas jenis logam di sini. Pilih salah satu yang akan kamu murnikan. Aku akan menilai berdasarkan logam yang kamu pilih dan tingkat pemurnianmu. Jika nilai yang kamu peroleh lebih dari enam puluh, maka kamu akan mendapat gelar sebagai pandai besi tingkat satu."
"Baik." Tang Wulin mengangguk lalu melihat ke arah logam yang tersusun di atas meja.
Lima belas jenis logam. Masing-masing logam berukuran sepertiga meter persegi.
Logam-logam itu memiliki warna dan kualitas yang berbeda-beda. Meskipun ujian pandai besi tampak sederhana seperti saat memurnikan logam, tetapi sebenarnya yang diuji adalah kemampuan pemurnian seseorang.
Penguji tidak memberitahu jenis logam-logam ini yang menunjukkan bahwa dia perlu mengidentifikasi dan memahami masing-masing logam dengan kemampuannya sendiri dan memilih logam yang sesuai untuk di tempa.
Kualitas logam dan hasil pemurnian akan digabungkan, jadi nilai pemurnian akan dipengaruhi oleh pemilihan logam.
Tang Wulin memperhatikan logam satu persatu dan langsung mengetahui apa yang harus dia kerjakan. Setelah beberapa pertimbangan, Tang Wulin mengambil sebuah logam dari tengah meja.
Bongkahan logam itu berkedip dengan cahaya perak samar. Ketika mereka melihat Tang Wulin mengambil logam ini, Cen Yue dan penilai sama-sama mengungkapkan ekspresi terkejut di wajah mereka. Mereka tidak pernah menyangka bahwa Tang Wulin akan memilih logam yang begitu tebal dan berat.
"Aku memilih potongan Heavy Silver ini." Tang Wulin mengambil logam Heavy Silver dan meletakkannya di atas meja tempa tanpa membuat suara.
Tuntutan Mang Tian sangat tinggi padanya. Dia melarang Tang Wulin membuat suara logam yang bertabrakan dengan logam lain kecuali saat sedang menempa.
Potongan Heavy Silver dengan ukuran sepertiga persegi ini sebenarnya memiliki berat lebih dari tiga ratus kilogram. Itu sangat berat, tetapi Cen Yue melihat Tang Wulin mengangkat logam itu tanpa kesusahan.
"Anak kecil, kekuatanmu ternyata tidak sekecil tubuhmu." Penilai berseru keheranan. Perlahan dia berpikir anak laki-laki berusia sembilan tahun di depannya ini benar-benar bisa lulus ujian.
Tang Wulin kemudian bertanya. "Bolehkah aku memulainya sekarang?"
Penilai menjawab, "Kamu bisa mulai. Kamu punya waktu satu jam untuk menyelesaikannya. Murnikan sebanyak yang kau bisa. Tingkat kemurniannya akan menentukan nilaimu."
"Baik." Setelah mendengar persetujuan dari penilai, Tang Wulin mulai mengerjakannya.
Tang Wulin memulai dengan meja tempanya dan meningkatkan suhu tungku. Setelahnya, dia memasukkan logam Heavy Silver ke dalam tungku dan memulai peleburan. Waktu yang dibutuhkan untuk meleburkan logam juga dihitung dalam waktu yang diberikan untuk memurnikan logam. Ujian pandai besi tidak mengizinkan trik apapun di dalamnya. Asosiasi memiliki persyaratan ketat untuk pandai besi mereka, karena pekerjaan mereka akan mencerminkan reputasi mereka.
Tang Wulin menarik napas dalam-dalam dan meregangkan tubuhnya sambil menyesuaikan Soul Power di dalam tubuhnya.
Alasan Tang Wulin memilih logam Heavy Silver bukan karena dia ingin pamer, melainkan karena itu adalah logam terakhir yang dia tempa sebelumnya. Saat penempaan pertama, dia telah memperoleh pemahaman menyeluruh tentang karakteristik logam itu. Selanjutnya, logam yang saat ini dia pilih sangat mirip dengan logam yang dia tempa sebelumnya. Rasanya seperti melihat seseorang sedang berburu dan bersemangat dengan ingatannya tentang sensasi berburu. Jadi, bahkan sebelum Tang Wulin menyadarinya, dia telah memilih logam tersebut.
Namun Tang Wulin masih ingat dengan kata-kata Mang Tian bahwa dia tidak boleh menggunakan palu Thousand Refined Heavy Silver kecuali saat dia sendirian. Setidaknya, dia tidak boleh mengungkapkan palu Thousand Refined Heavy Silver sebelum berusia lima belas tahun.
Secara bertahap, Tang Wulin mengatur napasnya saat memperhatikan suhu logam di atas meja dan menajamkan penglihatannya. Sementara Cen Yue berdiri di samping memperhatikan Tang Wulin. Saat melihat tatapan Tang Wulin menajam, Cen Yue tidak bisa menahan diri untuk tidak berseru dalam hatinya. 'Mang Tian, Mang Tian. Kamu benar-benar mendapatkan permata.'
Cen Yue adalah salah satu orang yang mengabdikan dirinya dalam menempa di antara pandai besi di asosiasi. Dia tidak berbakat, tetapi sangat menyukai profesinya. Dia telah sampai ke tempatnya saat ini hanya setelah kerja kerasnya selama ini dengan mengandalkan kecintaan dan pengabdiannya untuk menempa. Dan pada akhirnya dia mendapatkan pengakuan dari dunia pandai besi.
Tang Wulin hanyalah seorang anak berusia sembilan tahun. Seorang anak berusia sembilan tahun sebenarnya mampu mencapai tingkat konsentrasi seperti itu. Ini menandakan bahwa anak ini benar-benar mengerti arti menempa. Ketika dihadapkan dengan anak seperti Tang Wulin, raut wajah Cen Yue menjadi cerah.
Dengan cepat tangan kiri Tang Wulin menekan tombol dan mengeluarkan logam dari dalam tungku pada suhu yang tepat.
Dengan cepat, penilai mulai menuliskan apa saja yang dilakukan Tang Wulin.
Sebagai penilai ujian peringkat pandai besi, dia sangat berpengalaman dalam perannya. Melihat tindakan Tang Wulin, dia dapat mengetahui bahwa ini bukan kali pertama anak ini menempa logam Heavy Silver. Bagaimana mungkin seorang pandai besi yang belum terdaftar benar-benar bisa menempa logam Heavy Siler?
Tang Wulin mulai menempa.
Kedua lengannya sedikit bergetar saat palu Thousand Refined Tungsten Hummer muncul di tangannya. Dengan cekatan Tang Wulin mengangkat lengan kirinya dan mengetuk logam Heavy Silver dua kali yang mengeluarkan suara 'Ding, Ding.'
Tatapan Cen Yue beralih pada telinga Tang Wulin. Dia dengan jelas melihat telinga Tang Wulin sedikit bergetar.
'Dia mendengarkannya. Dia mendengar umpan balik dari logam tersebut. Anak yang luar biasa.'
Pada saat itu, Tang Wulin mengayunkan lengan kanannya dengan cepat. Seluruh ruangan dipenuhi suara siulan dan saat berikutnya, palu Thousand Refined Tungsten Hammer mendarat dengan keras pada logam Heavy Silver.
'Peng!' Palu Thousand Refined Tungsten Hummer berbunyi saat logam Heavy Silver tertekan ke bawah.
Sepasang mata besar Tang Wulin mulai bersinar pada saat palu di tangan kirinya menyusul dengan cepat. 'Peng!' Suara lainnya bergema di dalam ruangan itu.
Kedua bunyi itu bergema di dalam ruangan sementara mata Cen Yue melebar. "Itu adalah palu Thousand Refined Tungsten Hummer?"