Hati memaksa akal untuk berucap
Hasrat-ku harus tergores dalam bait kalimat
Hampa adalah kisah yang tak yang terbuang
Harapan menjadi kekuatan yang tak kasat mata
Pena digenggaman dan kertas kosong dihadapan-ku
Pada jemari , …Tangan berharap tujuan
Pada tangan , … Jemari berharap tumpuan
Pada hatilah mereka meminta petunjuk
Rasa ini harus lah berucap
Ruang hampa ini harus lah diungkap
Raga hanyalah pelakon
Rangkaian kisah-nya haruslah menjadi bait demi kehidupan
Dan goresan-goresan pena pun menari
Dan tarian indah-nya dari kisah sandiwara tampa naskah
Dan kertas kosong itu menjadi saksi ungkapan rasa
Dari semua rasa penghuni hati
IR. Said