Arjuna kini berjalan keluar dari mobil menuju ke dalam toko bunga.
Pria itu sesaat terdiam, ketikamelihat betapa cantiknya Mawar ketika dia sedang melayani pelanggan.
Lalu Arjuna melihat ke sekitar. Ternyata banyak pria yang sedang memperhatikan Mawar saat ini.
"Apa-apaan ini, mereka sedang apa sebenarnya?" Arjuna mengerutkan dahinya karena dia baru melihat pria-pria itu bahkan sengaja menonton Mawar.
Mawar yang kini sedang melayani pelanggan sudah biasa menjadi tontonan para lelaki muda.
Ada yang hanya duduk di motor, ada yang mem-video Mawar, ada juga yang duduk di mobil, atau ada juga yang berpura-pura membeli bunga.
Nagita sih sudah biasa dengan kejadian seperti ini, namun Arjuna rasanya baru pertama kali melihat kejadian ini.
Harusnya Arjuna tahu dari awal, kalau banyak sekali orang yang menyukai Mawar, namun Arjuna selama ini tidak memperhatikan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com