Ujung jari putih rampingnya yang setengah melengkung berlumuran darah.
Kelopak mata yang terkulai menutupi segala sesuatu dari pandangannya, dan tidak ada yang bisa ia lihat.
Su Li yang berdiri jauh dari mereka akhirnya membuka suara dan mampu memecah kesunyian di antara mereka.
Ia tampak menggelengkan kepalanya dengan sorot mata rumit, "Aku tahu."
"Tahu… apa?" Sontak, Ye Zi bertanya dengan gugup dan terkejut.
Saat ini, Su Li langsung memikirkan lutut Youyou yang terluka…
Ini bukan salah Youyou. Bahkan Su Li telah mencurigainya berkhianat di belakang Jun Hang.
"Sayang, lebih baik kita menunggu sampai Youyou bangun." Kini, Su Li menyentuh kepala Ye Zi dengan marah. Sekarang ia memiliki banyak hal untuk dikatakan, namun ini bukan waktu yang tepat untuk mengatakannya.
Sementara Ye Zi hanya mampu menghela napas dengan lembut dan tampak khawatir.
Mengapa sesuatu bisa terjadi dalam waktu sesingkat itu.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com