webnovel

Pertemuan Ayah dan Anak (1)

Editor: Wave Literature

"Man Li, bantu aku menginformasikan kepada semua dokter dan profesor Departemen Hematologi, tunggu aku di lantai 10 ruangan rawat inap departemen mereka," ucap Shao Moqian sambil berjalan dengan cepat.

"Baik!" jawab Man Li dengan sigap.

Shao Moqian berjalan menuju bagian rawat inap Departemen Hematologi dengan kecepatan paling tinggi, sementara Su Yunhua segera mengikutinya. Sambil berjalan dengan cepat, dia mencari tahu situasi Beibei dari wanita itu, "Tinggal di lantai berapa?"

"Lantai 10…" jawab Yunhua.

"Ranjang nomor berapa?"

"Ranjang 46…"

"Sudah berapa lama dia sakit?"

"Lebih dari dua tahun…"

"..." Perkataan Su Yunhua membuat langkah kaki Shao Moqian berhenti sesaat. Lalu, dia melangkah maju dengan cepat dan bertanya, "Jadi, kamu bersusah payah mendapatkan uang dariku untuk mengobatinya?"

"Ehm…"

Lingkar mata hitam Shao Moqian menjadi dalam. Dia pun bertanya lagi, "Dia sudah menjalani pengobatan sampai tahap apa?"

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com

Next chapter