Pada saat ini, setelah Liuli Guoguo mengembalikan buku yang dipinjam olehnya dengan meletakkannya lagi ke rak buku. Dia pun berjalan menghampiri Lie Nieduo. Lalu, dia ditarik oleh Lie Nieduo.
Setelah itu Lie Nieduo menunjuk ke sebuah arah, dan akhirnya Liuli Guoguo juga melihat dua pemuda yang seolah melupakan diri mereka sendiri, dan sedang tidur lelap di atas meja.
Mata anggurnya yang jernih berkedip lagi dan lagi, tanpa sadar Liuli Guoguo berkata, "Orang-orang ini benar-benar tidak bisa bersenang-senang ya. Di asrama ada ranjang, tapi tidak ditiduri dan malah memilih tidur di perpustakaan. Apa mereka tidak tahu kalau mereka ini sudah menyia-nyiakan tempat duduk di perpustakaan ini."
Lie Nieduo menciutkan lehernya sendiri, dan segera menarik lengan baju Liuli Guoguo. Kemudian berkata dengan suara sangat pelan padanya, "Xiao Guo, ayo, ayo cepat kita pergi saja."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com