Mendengar pendapat Xiaoqiao tentang Yun Xi, hati Gu Yishen merasa tidak nyaman.
Sepertinya Gu Yishen tidak termasuk orang yang lembut?
Apakah semua anak perempuan menyukai laki-laki seperti Yun Xi?
Tanpa peduli akan pemikiran Gu Yishen, Jian Mingrui pun mengatakan, "Xiaoqiao, kamu tidak cocok dengan laki-laki yang seperti Yun Xi. Carilah laki-laki yang dewasa seperti kakak!"
"Apa yang kakak katakan memang tidak salah, kalau usia suami lebih tua, akan lebih bisa menjaga istrinya."
"Yang aku lihat, kalian menginginkan hubungan dimana laki-laki berumur jauh lebih tua daripada perempuan."
Melihat Jian Xiaoqiao yang berusaha menyangkalnya, Jian Mingrui mengambil nafas yang dalam lalu menghembuskannya, "Lin Xi, percayalah padaku! Kalau nanti kamu dan aku menikah, aku pasti akan menjadi laki-laki yang romantis!"
Lin Xi menggaruk dagunya lalu berpikiran bahwa Jian Mingrui akan terus melakukan hal-hal yang tidak masuk akal.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com