Ketika Vella terbangun dari tidurnya, dia mendapati dirinya di kamarnya sendiri. Oh dia baru ingat kalau dia ketiduran di mobil milik Edward selama perjalanan pulang. Jadi pria itu mengantarnya pulang tapi ini belum waktunya pulang kerja.
Namun karena Edward yang mengantar pulang, Vella rasa dia sudah tak memiliki kepentingan lagi di kantor. "Kau sudah bangun Vella?" tanya Lizzy saat wanita itu ke kamar Vella, melihat kondisi sang putri.
"Iya Bunda." jawab Vella singkat dengan tubuh yang masih terbaring di ranjang.
"Vella, duduklah Bunda mau bicara sebentar sama kamu." Gadis itu menurut lalu duduk di ranjang bersama Lizzy.
"Dari tadi Bunda bicara sama pria yang membawamu ke sini, siapa namanya? Ah Edward. Apa kau dekat dengannya?"
"Ya, dia atasanku tentu saja kami dekat sebagai atasan dan bawahan." jawab Vella santai.
"Apa dia sudah menikah?" tanya Lizzy menyelidik.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com