webnovel

Permintaan Maaf Leon

"Rose ... tolong, maafkan aku. Aku sangat bodoh dan aku tidak tahu apa yang baik untukku," Leon memohon pada Rose.

Suaranya serak dan ia tidak bisa menahannya ketika air mata mulai jatuh dari sudut matanya. Laki-laki itu terlihat sangat menyedihkan. "Aku selalu merasa tidak sebanding denganmu dan aku terus mengejar pengakuan dari ayahku..."

Rose membeku di tempatnya. Ia tidak pernah menyangka bahwa Leon akan datang menemuinya di bandara seperti ini... dan memohon agar ia dimaafkan. 

Rose sudah lama menginginkan ini terjadi, dan setelah dua tahun, ia pikir hal itu tidak akan pernah terjadi. Maka ia telah mencoba untuk mengikhlaskan hal tersebut.

Siapa yang mengira hal yang ia inginkan selama ini akhirnya tiba juga?

"Rose..." Rune turun dari mobil dan menyentuh lengan Rose. Ia menatapnya dengan penuh kasih sayang dan bertanya, "Apakah kau baik-baik saja? Apakah kau ingin berbicara dengannya?" 

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com

Next chapter