Setelah menyelesaikan serangkaian foto dengan Mika, selanjutnya adalah mengambil foto bersama Reo.
Seiji bisa tenang dan kembali ke keadaan normal karena dia tidak malu mengambil foto bersama seorang gadis SD.
Dia ingin melihat fotonya bersama Mika, tapi entah mengapa dia tidak berani melakukannya...
Setelah berfoto dengan Reo selesai, selanjutnya adalah Chiaki.
Dia dengan senang hati meminta melakukan pose yang cukup berani. Pose seperti, mereka sedang berpura-pura bertarung, punggung mereka saling beradu beradu dengan lengan yang saling mengunci, bersikap seolah mereka berdua adalah kombinasi mecha, atau berpura-pura menjadi pahlawan bertopeng...
Seiji melakukan apa yang dia minta!
Dibandingkan sebelumnya, pose berlebihan seperti ini jauh lebih mudah untuk dia lakukan.
"Apakah aku selanjutnya?"
Setelah dia berbicara pada Chiaki, seseorang berbicara.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com