"Apa kau pikir kau sudah selesai diomeli?"
Shen Manting mengerutkan bibirnya dan bersiap untuk melangkah pergi ke kelasnya. "Aku tidak akan pernah selesai," katanya. "Anak ini tidak ada hubungannya denganmu. Jika tidak ada yang lainnya, silakan pergi. Hubungan di antara kita terlalu aneh untukku. Akan lebih baik bagi kita untuk tidak bertemu. Jika suamiku melihat ini, itu akan menimbulkan kesalahpahaman yang tidak perlu."
"Kau punya suami?" Shen Luo'an memicingkan matanya dengan curiga. "Sejak kapan?"
"Aku tidak perlu melaporkan apa pun kepadamu, termasuk ketika aku punya seorang suami!" Ekspresi wajah Shen Manting berubah dingin. "Kau pikir kau ini siapa?"
Shen Luo'an menahan amarahnya dan menenangkan dirinya sebelum menjawab, "Lupakan saja. Aku tidak datang kemari hari ini untuk bertengkar denganmu. Karena kau sedang sibuk, pergilah dan lakukan apa yang harus kau lakukan. Aku akan menunggumu di sini."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com