"Apa yang lucu?"
"Masih ingat di taman danau? Dan kamu membeli minuman bersama Akira. Kedai itu dipenuhi anak perempuan, dan itu sangat lucu",
"Ya, maaf. Harus bagaimana lagi, tapi aku senang bisa makan malam bersamamu tanpa Akira"
"Ya, kuharap makan malam kali ini tidak seperti malam kita terjebak"
"Tidak akan, aku akan membuatmu lebih berharga dalam hidupku"
Aku pun tersenyum karena ucapannya yang begitu menyanjung diriku. Kami pun mulai makan malam, menikmati makanan yang disediakan.
Sementara An makan malam dengan Yoong, mereka hanya saling tatap satu sama lain lalu berbicara.
"Kamu berhasil membuat acara makan malam ini, ini sangat menyenangkan"puji Yoong
Dengan wajah kesal An membalas ucapan Yoong dengan cuek, "Kau tetap jadi pria yang menyebalkan!"
"Tapi aku tampan kan?"
Yoong pun membuatku tersenyum manis, "Hahahaha…kamu memang tampan tapi kamu akan jadi jelek jika…"
"Apa?"
"Berbohong",
Support your favorite authors and translators in webnovel.com